Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok Agar Bisa Belanja

Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok – Fitur TikTok Shop kini dapat digunakan untuk belanja online, namun syaratnya adalah pengguna harus berusia 18 tahun atau lebih.

Jika usiamu belum mencapai 18 tahun, maka akun TikTokmu akan dibatasi, termasuk tidak dapat berbelanja dan mengakses fitur lainnya.

Oleh karena itu, kamu perlu mengubah tanggal lahir di akun TikTokmu. Bagaimana cara mengganti tanggal lahir di TikTok? Simak penjelasan berikut ini.

Penyebab Tidak Bisa Mengganti Tanggal Lahir di TikTok

Ada beberapa alasan mengapa kamu tidak bisa mengubah tanggal lahir di TikTok. Beberapa penyebabnya antara lain masalah pada akun TikTok, versi aplikasi TikTok yang digunakan, dan faktor lainnya.

Berikut adalah beberapa penyebab umum mengapa kamu tidak bisa mengubah tanggal lahir di TikTok:

  • Akun TikTok
    Salah satu penyebab tidak bisa mengganti tanggal lahir di TikTok adalah masalah pada akun TikTok itu sendiri.

    Jika akunmu dinonaktifkan atau diblokir karena melanggar kebijakan atau aturan TikTok, maka kamu tidak akan dapat mengubah tanggal lahir yang telah diatur sebelumnya.
  • Versi Aplikasi TikTok
    Penyebab lainnya adalah versi aplikasi TikTok yang digunakan.

    Jika kamu masih menggunakan versi aplikasi TikTok yang lama, kemungkinan tidak dapat mengubah tanggal lahir menggunakan fitur bawaan “Informasi Akun TikTok”.

    Dalam kasus seperti itu, kamu perlu meminta bantuan dari Tim Dukungan Pelanggan TikTok melalui pusat bantuan atau mengirim pesan umpan balik.

Baca Juga: Cara Melihat Pesanan di Tiktok Shop Sudah Sampai Mana

Syarat untuk Mengganti Tanggal Lahir di TikTok

Ganti Tanggal Lahir:Akun Tiktok ✅
Penyebab:Bervariasi ✅
Fungsi:Belanja ✅
Akun:Tiktok ✅
Kebijakan:Tiktok Shop ✅

Ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi untuk dapat mengubah tanggal lahir di TikTok. Berikut adalah beberapa syaratnya:

  • Login ke Akun TikTok
    Pastikan kamu telah login atau masuk ke akun TikTok yang ingin mengubah tanggal lahirnya.

    Pastikan juga kamu menggunakan versi terbaru aplikasi TikTok di perangkat Android atau iOSmu.
  • Perbarui Versi Aplikasi TikTok
    Pastikan kamu menggunakan versi terbaru aplikasi TikTok di perangkatmu.

    Periksa apakah ada pembaruan tersedia di Google Play Store (untuk pengguna Android) atau App Store (untuk pengguna iOS).
  • Akun TikTok Tidak Diblokir
    Pastikan akun TikTokmu tidak sedang dalam kondisi diblokir atau tidak dapat diakses. Pastikan kamu dapat masuk ke menu pengaturan dan privasi TikTok.

Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok

Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok Agar Bisa Belanja

Sekarang, bagaimana cara mengubah tanggal lahir di TikTok? Kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka Aplikasi TikTok
    Buka aplikasi TikTok di perangkat Android atau iOSmu. Pastikan kamu sudah login ke akun TikTokmu.
  2. Masuk ke Profil Akun TikTok
    Ketuk ikon profil atau “Saya” di pojok kanan bawah halaman utama TikTok untuk masuk ke profil akun TikTokmu.
  3. Masuk ke Menu Pengaturan dan Privasi
    Ketuk ikon tiga garis vertikal di pojok kanan atas, kemudian pilih menu “Pengaturan dan Privasi” di TikTok.
  4. Pilih Menu Akun TikTok
    Di halaman Pengaturan dan Privasi TikTok, pilih menu “Akun”.
  5. Pilih Fitur Informasi Akun TikTok
    Ketuk fitur “Informasi Akun” untuk masuk ke halaman informasi akun TikTok.
    Di sini, akan ditampilkan informasi seperti nomor telepon, email, tanggal lahir, dan lain-lain.
  6. Ketuk Tanggal Lahir
    Ketuk tombol “Tanggal Lahir” di halaman informasi akun TikTok.
  7. Ubah Tanggal Lahir di TikTok
    Ubah tanggal, bulan, dan tahun lahir di halaman pengaturan tanggal lahir.
  8. Konfirmasi Perubahan Tanggal Lahir
    Setelah selesai mengubah tanggal lahir, konfirmasikan perubahan tersebut dengan mengetuk tombol “Konfirmasi” dan lalu “Konfirmasi” lagi pada jendela pop-up yang muncul.
  9. Ketuk Tombol “OK”
    Untuk menyimpan perubahan tanggal lahir, ketuk tombol “OK”. Kamu akan kembali ke tampilan Informasi Akun TikTok.
  10. Selesai Mengganti Tanggal Lahir di TikTok
    Nah, sekarang kamu sudah berhasil mengubah tanggal lahir di TikTok pada perangkat Android atau iOS-mu.

Nah itulah cara mengganti tanggal lahir di tiktok secara default. Namun, apabila akun kamu sudah kena pembatasan, kamu gak bisa ganti tanggal dengan cara ini.

Kamu harus menggunakan layanan customer service.

Baca Juga: 1 Koin TikTok Berapa Rupiah? Berikut Nilai Konversinya

Kenapa Tidak Bisa Ganti Tanggal Lahir di TikTok?

Ada alasan kenapa TikTok tidak mengizinkan kita ganti tanggal lahir. Mereka butuh bukti yang valid, seperti KTP atau SIM, untuk memastikan data pribadi yang kita berikan.

Jadi, mereka bisa memastikan usia kamu dan melindungi akun-akun pengguna TikTok, terutama yang di bawah umur.

Jadi, tidak perlu coba memanipulasi tanggal lahir di TikTok. kita harus jujur dan kasih info yang benar, supaya tidak repot ke depannya.

Kalo ternyata tidak bisa kasih bukti identitas resmi lewat menu. Kalian bisa menghubungi customer service tiktok.

Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi TikTok dan masuk ke akun kamu.
  • Klik ikon profil di pojok kanan bawah.
  • Lalu, klik ikon menu di pojok kanan atas.
  • Pilih “Pengaturan dan privasi”.
  • Scroll ke bawah, cari dan klik “Laporkan Masalah”.
  • Klik ikon dokumen di pojok kanan atas.
  • Selanjutnya, klik ikon pensil untuk buat laporan baru.
  • Tulis aja laporan yang berisi permintaan kamu buat ganti tanggal lahir. Misalnya, kamu bisa tulis seperti ini: “Aku pengen ganti tanggal lahir di akunku karena tanggal yang tercantum sekarang salah. Aku bisa kasih kartu identitas resmi buat buktiin tanggal lahir yang bener.”

Setelah kamu selesai nulis laporan, langsung aja klik tombol “Laporkan” tanpa perlu upload gambar apa pun, ya.

Kemudian tunggu balasan dari tim support TikTok lewat email yang kamu daftarin. Biasanya, mereka minta verifikasi kartu identitas kamu seperti KTP atau SIM, jadi siapin aja scan-nya buat dipake verifikasi.

Kalo kamu udah sampai tahap ini, tinggal sabar beberapa hari aja. Nanti tanggal lahir di TikTok kamu bakal berhasil diganti dan kamu bisa belanja.

Cara Alternatif

Jika kamu mau belanja di tiktok namun terkendala oleh tanggal lahir di akun lama kalian. Kamu bisa membuat akun baru dengan tanggal lahir yang sesuai dengan KTP atau identitasmu.

Tidak perlu repot mengurus akun lama yang sudah kena pembatasan, kamu membuat akun baru saja.

Nah demikian pembahasan cara mengganti tanggal lahir di Titkok agar bisa belanja. Dengan informasi yang kami berikan semoga masalahmu bisa teratasi.

Semoga bermanfaat!

Bagikan: